Categories: Hukum & Kriminal

Diduga Retribusi Diselewengkan, Nelayan Melapor

Mantan Kasatreskrim Polres Tanjung Perak itu mengatakan, selama ini besaran retribusi nelayan adalah 2,5 persen dari hasil tangkapan. Sesuai regulasi, hasil retribusi TPI Palang disetor ke Pemkab Tuban.

‘’Belum mengerucut ke nama tersangka karena masih mengumpulkan bahan keterangan,’’ tuturnya.

Perwira lulusan Akpol 2013 itu memaparkan, saat ini tahap penyelidikan masih berjalan. Beberapa saksi nelayan dan pihak yang mengumpulkan retribusi di area TPI Palang diperiksa secara bertahap. Untuk terlapornya, Gananta menegaskan, penyidik masih merahasiakan.

‘’Masih pemeriksaan semua saksi,’’ jelas perwira kelahiran Bojonegoro itu.

Perlu diketahui, pada Desember 2022, puluhan nelayan di kawasan Desa Karangagung, Kecamatan Palang melayangkan protes ke pengelola TPI Palang. Mereka mempertanyakan laporan retribusi yang dinilai tidak transparan. Termasuk hasil retribusi setiap bulan yang didapatkan dari pusat pelelangan ikan (PPI). Pertanyaan tersebut sampai sekarang belum dijawab.

Para nelayan menduga hasil retribusi yang dilaporkan ke Dinas Ketahanan Pangan Pertanian dan Perikanan (DK PPP) Kabupaten Tuban oleh UPTD TPI Karangagung sangat kecil dibandingkan dengan retribusi nelayan. (yud/ds)

Page: 1 2

Amin Fauzie

Recent Posts

Industri Manufaktur Asia Melemah di Tengah Tekanan Global, Indonesia Muncul Sebagai Pengecualian Tangguh

Awan gelap masih menggantung di langit industri Asia. Pada November, mesin-mesin manufaktur di China, Jepang,…

2 months ago

IHSG Terkoreksi Harian, Namun Kinerja Sebulan Terakhir Masih Mengilap!

Penurunan harian kembali menampar Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG). Namun di balik garis merah hari…

2 months ago

Struktur Pemilik Bank Digital BBYB Berubah, Siapakah Pengendali Saham Terbesar?

Siapa sebenarnya pemilik sah Bank Neo Commerce (BBYB)? Pertanyaan itu kembali mencuat setelah struktur kepemilikan…

2 months ago

IHSG Tersengal di Zona Merah, Pasar Masih Ragu Menguat: Kapitalisasi Pasar Tetap Kokoh di Atas Rp 15.000 Triliun!

Pergerakan indeks domestik kembali menunjukkan betapa pasar masih dihantui keraguan. Pada perdagangan Jumat (21/11) IDX…

2 months ago

Laba Melambat, Pencadangan Melonjak: BCA Jaga Fondasi di Tengah Tekanan Margin

Ada jeda napas yang terasa jelas dalam laporan keuangan PT Bank Central Asia Tbk (BCA)…

2 months ago

BI-Rate Tetap 4,75 Persen, Fokus Jaga Rupiah dan Pacu Pertumbuhan 2026

Aroma kehati-hatian terasa pekat di Gedung Thamrin. Rapat Dewan Gubernur (RDG) Bank Indonesia yang digelar…

2 months ago