Categories: Nasional

Pelebaran Jalan Sukarno-Hatta Belum Ada Sosialisasi

RADARTUBAN – Ancang-ancang pelebaran Jalan Sukarno-Hatta (Suhat) menyusul  kelanjutan pembangunan jalan linkar selatan (JLS) sudah dimulai. Namun, sampai saat ini ternyata belum ada sosialisasi perihal pembebasan lahan yang terkena dampak pelebaran.

Hartono, salah satu warga yang tanahnya berada di jalur Suhat Suhat mengaku belum tahu perihal rencana pembebasan lahan tersebut.

‘’Hanya sekadar mendengar (jalur Suhat akan dilebarkan, Red), tapi soal pembebasan lahan sama sekali belum tahun,’’ katanya ditemui di rumahnya kemarin (25/5).

Meski belum pasti apakah tanahnya akan terkena pembebasan lahan. Namun, Hartono meyakini tanahnya bakal terdampak. Sebab, tanah yang kini berdiri bangunan toko kelontong itu tepat di tepi Jalan Suhat.

‘’Sepertinya ya hampir pasti kena gusur kalau memang jadi dilebarkan. Soalnya tanah saya mepet jalan,’’ ujarnya kepada Jawa Pos Radar Tuban.

Lebih lanjut, pria berambut pendek itu mengatakan, jika memang akan ada pelebaran jalan, pihaknya berharap pihak berwenang segera melakukan sosialisasi. Sehingga ada titik temu terkait harga dan lain sebagainya.

‘’Secara pribadi, saya tidak masalah (dengan rencana pelebaran jalan, Red). Kami hanya berharap, harus ada ganti rugi yang sesuai,’’ pungkasnya.

Senada juga disampaikan Eko Feri, pemilik rumah turut Desa Sugihwaras, Kecamatan Jenu yang lokasinya tepat berada di sisi Jalan Suhat.

Dia mengatakan, hingga saat ini belum mendapat kabar terkait rencana pembebasan lahan.

‘’Kalau bangunan rumah sepertinya tidak terkena dampak. Tapi halaman rumah sepertinya kena. Tapi kok belum ada kabar apa-apa ya. Komunikasi juga belum ada,’’ katanya.

Page: 1 2

Amin Fauzie

Recent Posts

IHSG Menguat Terbatas di 9.075, Volume Besar tapi Keyakinan Belum Bulat

Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) kembali menutup perdagangan di zona hijau. Berdasarkan data RTI Business,…

1 week ago

Pasar Mobil 2025 Menggeliat, Jepang Masih Perkasa di Tengah Gempuran Pabrikan Tiongkok

Industri otomotif nasional menutup 2025 dengan napas lega. Bukan karena lonjakan spektakuler sepanjang tahun, melainkan…

1 week ago

IHSG Menguat di Tengah Tekanan, Sinyal Akumulasi Mulai Terbaca di Awal Tahun

Pasar saham domestik akhirnya menutup perdagangan dengan nada hijau. Data RTI Business menunjukkan, Indeks Harga…

1 week ago

Menkeu Purbaya Bidik IHSG Tembus 10 Ribu, OJK Ingatkan Syarat Berat di Balik Optimisme Pemerintah

Angka 10.000 bukan sekadar target. Ini adalah pesan. Ketika Menteri Keuangan Purbaya Yudhi Sadewa melontarkan…

2 weeks ago

IHSG Tergelincir di Akhir Perdagangan, Tekanan Jual Menutup Optimisme Awal Sesi

Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) menutup perdagangan Kamis (8/1) di zona merah. Setelah sempat bergerak…

2 weeks ago

Harga Emas Antam Naik Lagi, Pasar Domestik Menguat di Tengah Tren Fluktuatif Global

Harga emas batangan PT Aneka Tambang Tbk (Antam/ANTM) kembali merangkak naik. Pada Senin (1/12), harga…

2 months ago