Categories: Nasional

Tekan Diska, Tuban Layak Naik ke Nindya

RADARTUBAN – Predikat Kabupaten Layak Anak (KLA) yang disematkan kepada Tuban layak naik tingkat, dari madya ke nindya. Hal tersebut disampaikan Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak dan Kependudukan (DP3AK) Jatim Restu Novi Widiani.

‘’Tuban layak naik tingkat,’’ ujarnya saat video conference (VC) pada Pelaksanaan Verifikasi Lapangan ( Verlap) Hybrid KLA 2023 di Ruang Rapat Dandang Watjono lantai 1 Setda Tuban, Jumat (26/5) pagi.

Dalam VC tersebut, dia yang masih berada di Bandara Udara Changi Singapura untuk menjalankan tugas gubernur tersebut menyampaikan apresiasinya kepada pemerintahan bupati Aditya Halindra Faridzky yang berkomitmen mengimplementasikan KLA. Mulai membuat regulasi hingga program yang pro-anak.

Sementara itu, pada Verlap Hybrid KLA 2023, Staf Ahli Bidang Penanggulangan  Kemiskinan Menteri Pemberdayaan Perempuan Titik Eko Rahayu dan Yossi Anandia  Putri, tenaga perencana Bappenas memberikan sejumlah sejumlah evaluasi sekaligus catatan terkait sejumlah program KLA yang dipaparkan Sekda Budi Wiyana.

Begitu juga Deputi Bidang Pemenuhan Hak Anak Rini Handayani, Asdep Pemenuhan Hak Sipil Informasi dan Partisipasi Endah Sri Rejeki, dan pakar anak/tim Independen KLA Hamid Patilima.

Di antara catatan positif yang diberikan adalah upaya menekan dispensasi kawin (diska) di Bumi Wali.

‘’Meski hasilnya belum nyata, namun pemkab sudah melakukan upaya,’’ ujar Yossi Anandia Putri.

Page: 1 2

Amin Fauzie

Recent Posts

IHSG Menguat Terbatas di 9.075, Volume Besar tapi Keyakinan Belum Bulat

Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) kembali menutup perdagangan di zona hijau. Berdasarkan data RTI Business,…

1 week ago

Pasar Mobil 2025 Menggeliat, Jepang Masih Perkasa di Tengah Gempuran Pabrikan Tiongkok

Industri otomotif nasional menutup 2025 dengan napas lega. Bukan karena lonjakan spektakuler sepanjang tahun, melainkan…

1 week ago

IHSG Menguat di Tengah Tekanan, Sinyal Akumulasi Mulai Terbaca di Awal Tahun

Pasar saham domestik akhirnya menutup perdagangan dengan nada hijau. Data RTI Business menunjukkan, Indeks Harga…

1 week ago

Menkeu Purbaya Bidik IHSG Tembus 10 Ribu, OJK Ingatkan Syarat Berat di Balik Optimisme Pemerintah

Angka 10.000 bukan sekadar target. Ini adalah pesan. Ketika Menteri Keuangan Purbaya Yudhi Sadewa melontarkan…

2 weeks ago

IHSG Tergelincir di Akhir Perdagangan, Tekanan Jual Menutup Optimisme Awal Sesi

Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) menutup perdagangan Kamis (8/1) di zona merah. Setelah sempat bergerak…

2 weeks ago

Harga Emas Antam Naik Lagi, Pasar Domestik Menguat di Tengah Tren Fluktuatif Global

Harga emas batangan PT Aneka Tambang Tbk (Antam/ANTM) kembali merangkak naik. Pada Senin (1/12), harga…

2 months ago