Categories: Hukum & Kriminal

Razia Petasan Ilegal Akan Digencarkan

Radartuban.jawapos.com – Industri atau distributor petasan ilegal di Bumi Ronggolawe perlu mawas diri. Mulai pekan ini, Polres Tuban bakal gencar mengoperasi kegiatan membahayakan tersebut.

Dua hal menjadi atensi dimulainya operasi ini. Yakni, jelang ramadhan dan meledaknya industri petasan ilegal di Dusun Tegalrejo, Desa Karangbendo, Kecamatan Ponggok, Kabupaten Blitar Minggu (19/2) malam.

Kasatreskrim Polres Tuban AKP Gananta mengatakan, pihaknya akan bekerja ekstra dalam operasi razia petasan ilegal ini.

Perwira menengah polri dengan tiga balok emas di pundak itu menyebut, operasi ini merupakan pengejawantahan pihaknya dari sikap yang diambil Polda Jawa Timur yang bakal menindak tegas industri petasan.

‘’(Operasi razia petasan ilegal, Red) akan kami laksanakan sebaikbaiknya,’’ tegasnya kepada Jawa Pos Radar Tuban ke marin (23/2).

Perihal daerah mana yang bakal disasar dalam operasi ini, polisi asal Bojonegoro itu masih merahasiakan. Dia tidak membocorkan informasi ini.

Yang jelas, kata dia, daerah-daerah yang diduga menjadi tempat industri atau distrbusi petasan ilegal akan sisir seluruhnya.

‘’Barangkali ada masyarakat mengetahui (industri atau distributor ilegal, Red), bisa lapor ke kami. Akan ditindaklanjuti,’’ tutur mantan Kasatreskrim Polres Pelabuhan Tanjung Perak itu.

Gananta meminta, barang siapa saat ini masih menjalankan aktivitas industri maupun distribusi petasan ilegal, harap berhenti.

Page: 1 2

Amin Fauzie

Recent Posts

IHSG Menguat Terbatas di 9.075, Volume Besar tapi Keyakinan Belum Bulat

Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) kembali menutup perdagangan di zona hijau. Berdasarkan data RTI Business,…

1 week ago

Pasar Mobil 2025 Menggeliat, Jepang Masih Perkasa di Tengah Gempuran Pabrikan Tiongkok

Industri otomotif nasional menutup 2025 dengan napas lega. Bukan karena lonjakan spektakuler sepanjang tahun, melainkan…

1 week ago

IHSG Menguat di Tengah Tekanan, Sinyal Akumulasi Mulai Terbaca di Awal Tahun

Pasar saham domestik akhirnya menutup perdagangan dengan nada hijau. Data RTI Business menunjukkan, Indeks Harga…

1 week ago

Menkeu Purbaya Bidik IHSG Tembus 10 Ribu, OJK Ingatkan Syarat Berat di Balik Optimisme Pemerintah

Angka 10.000 bukan sekadar target. Ini adalah pesan. Ketika Menteri Keuangan Purbaya Yudhi Sadewa melontarkan…

2 weeks ago

IHSG Tergelincir di Akhir Perdagangan, Tekanan Jual Menutup Optimisme Awal Sesi

Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) menutup perdagangan Kamis (8/1) di zona merah. Setelah sempat bergerak…

2 weeks ago

Harga Emas Antam Naik Lagi, Pasar Domestik Menguat di Tengah Tren Fluktuatif Global

Harga emas batangan PT Aneka Tambang Tbk (Antam/ANTM) kembali merangkak naik. Pada Senin (1/12), harga…

2 months ago