27.9 C
Tuban
Saturday, 23 November 2024
spot_img
spot_img

Jelang Berakhirnya Pendaftaran Liga 3 Jatim, Bumi Wali FC Absen-Persatu Pikir-Pikir

spot_img

TUBAN – Pendaftaran klub peserta Liga 3 regional Jawa Timur berakhir Minggu (15/10). Namun, belum ada kepastian dari Persatu maupun Bumi Wali FC untuk ikut serta dalam kompetisi kasta ketiga liga Indonesia tersebut.

Ketua Asosiasi Kabupaten Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (ASKAB PSSI) Tuban Budi Sulistiyono mem benarkan bahwa sejauh ini belum ada kepastian keikutsertaan dari kedua klub kebanggaan wong Tuban tersebut.

Baca Juga :  Persatu Siap Daftar Liga 3, Nashruddin: Harus Tetap Eksis

‘’Baik Persatu maupun Bumi Wali FC belum ada yang mendaftar,’’ katanya kepada Jawa Pos Radar Tuban.

Bahkan, terang Budi—sapaan akrabnya, Bumi Wali FC kemungkinan besar tidak ikut alias absen. Hanya saja, untuk saat ini belum bisa dipastikan.

‘’Waktu pendaftaran masih menyisakan beberapa hari,’’ ujarnya.

Disampaikan Budi, soal keikutsertaan menjadi domain masing-masing klub. Adapun Askab hanya sebagai penjembatan dalam melakukan komunikasi.

Namun, dari komunikasi yang sudah dilakukan, diakui Budi, Bumi Wali FC sudah  menyampaikan absen atau tidak ikut.

‘’Saat kami komunikasi (dengan manajemen Bumi Wali FC, Red), untuk tahun ini katanya
absen dulu,’’ terang dia.

Lebih lanjut, Budi menyampaikan, salah satu alasan Bumi Wali FC absen adalah minimnya jumlah pemain yang dimiliki.

Pasalnya, selama ini tidak ada kompetisi di in ternal klub, sehingga tidak bisa  melakukan perekrutan pemain.

‘’Bumi Wali FC itu memang disiapkan untuk menampung anak-anak dari kompetisi internal. Sementara selama ini tidak ada kompetisi di internal, sehingga tidak ada pemain yang bisa direkrut,’’ ungkapnya.

Bagaimana dengan Persatu? Dikemukakan Budi, sejauh ini Persatu masih wait and see. Antara ikut atau tidak, tak kunjung memberikan ke pastian.

Ketika dikonfirmasi, terang pria asal Kecamatan Semanding itu, pengurus Persatu belum memberikan jawaban pasti.

‘’Antara ikut atau tidak belum bisa dipastikan. Masih menunggu kepastian,’’ terangnya.

Sementara itu, salah satu pengurus Persatu, Fahmi Fikroni saat dikonfirmasi ihwal keiikutsertaan Persatu juga tak kunjung memberikan jawaban.

Pesan singkat yang dikirim wartawan koran ini melalui WhatsApp belum dijawab. Pun saat dihubungi via telepon, hanya berdering tapi tak kunjung diangkat. (fud/tok)

TUBAN – Pendaftaran klub peserta Liga 3 regional Jawa Timur berakhir Minggu (15/10). Namun, belum ada kepastian dari Persatu maupun Bumi Wali FC untuk ikut serta dalam kompetisi kasta ketiga liga Indonesia tersebut.

Ketua Asosiasi Kabupaten Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (ASKAB PSSI) Tuban Budi Sulistiyono mem benarkan bahwa sejauh ini belum ada kepastian keikutsertaan dari kedua klub kebanggaan wong Tuban tersebut.

Baca Juga :  Persatu Siap Daftar Liga 3, Nashruddin: Harus Tetap Eksis

‘’Baik Persatu maupun Bumi Wali FC belum ada yang mendaftar,’’ katanya kepada Jawa Pos Radar Tuban.

Bahkan, terang Budi—sapaan akrabnya, Bumi Wali FC kemungkinan besar tidak ikut alias absen. Hanya saja, untuk saat ini belum bisa dipastikan.

‘’Waktu pendaftaran masih menyisakan beberapa hari,’’ ujarnya.

- Advertisement -

Disampaikan Budi, soal keikutsertaan menjadi domain masing-masing klub. Adapun Askab hanya sebagai penjembatan dalam melakukan komunikasi.

Namun, dari komunikasi yang sudah dilakukan, diakui Budi, Bumi Wali FC sudah  menyampaikan absen atau tidak ikut.

‘’Saat kami komunikasi (dengan manajemen Bumi Wali FC, Red), untuk tahun ini katanya
absen dulu,’’ terang dia.

Lebih lanjut, Budi menyampaikan, salah satu alasan Bumi Wali FC absen adalah minimnya jumlah pemain yang dimiliki.

Pasalnya, selama ini tidak ada kompetisi di in ternal klub, sehingga tidak bisa  melakukan perekrutan pemain.

‘’Bumi Wali FC itu memang disiapkan untuk menampung anak-anak dari kompetisi internal. Sementara selama ini tidak ada kompetisi di internal, sehingga tidak ada pemain yang bisa direkrut,’’ ungkapnya.

Bagaimana dengan Persatu? Dikemukakan Budi, sejauh ini Persatu masih wait and see. Antara ikut atau tidak, tak kunjung memberikan ke pastian.

Ketika dikonfirmasi, terang pria asal Kecamatan Semanding itu, pengurus Persatu belum memberikan jawaban pasti.

‘’Antara ikut atau tidak belum bisa dipastikan. Masih menunggu kepastian,’’ terangnya.

Sementara itu, salah satu pengurus Persatu, Fahmi Fikroni saat dikonfirmasi ihwal keiikutsertaan Persatu juga tak kunjung memberikan jawaban.

Pesan singkat yang dikirim wartawan koran ini melalui WhatsApp belum dijawab. Pun saat dihubungi via telepon, hanya berdering tapi tak kunjung diangkat. (fud/tok)

Untuk mendapatkan berita-berita terkini Radartubanbisnis.com Koran Bisnis e Wong Tuban

Ikuti Kami:
Telegram: t.me/radartuban
MSN: tinyurl.com/yw4tx2rx

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Radar Tuban WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029Vafat2k77qVMQiRsNU3o. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
spot_img
spot_img

Artikel Terkait

spot_img

Terpopuler

spot_img

Artikel Terbaru

spot_img
spot_img