27.6 C
Tuban
Friday, 22 November 2024
spot_img
spot_img

Hotman Paris Siap Membantu

Norma Risma Tidak Khawatir Dilaporkan eks Suami ke Polisi

spot_img

Radartuban.jawapos.com – Pengacara Hotman Paris menyebut bahwa Norma Risma, perempuan yang viral di media sosial usai membongkar kasus dugaan perselingkuhan suaminya dengan ibu kandungnya sendiri, tidak ada kekhawatiran berlebih meskipun sudah dilaporkan oleh Rozy Zay Hakiki yang kini sudah berstatus mantan suami.

Hotman Paris mengatakan Norma Risma yang mendatanginya pada Sabtu, 7 Januari 2022 lalu tidak terlalu khawatir karena bukti-bukti atas dugaan perselingkuhan Rozy sudah cukup banyak dikantongi.

“Kemarin dia ketawa-ketawa, dia tidak tertekan, nggak ada rasa trauma lagi. Kalian sih kemarin tidak datang,” kata Hotman Paris saat diemui di Kopi Johny, Kelapa Gading, Jakarta Utara, Minggu (8/1).

Dalam kesempatan tersebut, Hotman Paris sempat menyinggung surat pernyataan bersama yang dibuat kepala desa setempat. Itu terkait peristiwa yang terjadi dalam insiden penggerebekan oleh warga terhadap Rozy Zay Hakiki dan ibu kandung Norma Risma pada tanggal 15 November 2022 lalu.

“Ada surat pernyataan bersama yang menjelaskan seperti apa kejadian waktu itu. Suaminya tanda tangan. Tapi apa isi detailnya saya nggak mau ngomong meskipun saya sudah dapat salinannya,”katanya.

Baca Juga :  Ge Pamungkas Akui Pernah Sulit "Move On" dari mantan

Hotman paris berpandangan bahwa kasus pencemaran nama baik akan gugur apabila pihak terlapor berhasil membuktikan apa yang diungkapkannya memang benar, bukan kabar hoax atau fitnah.

Dalam kesempatan itu, Hotman Paris mengaku telah menyarankan Norma Risma membuat laporan balik terhadap Rozy Zay Hakiki. Menurut Hotman, Norma cukup berat melakukan hal itu. Dia masih harus berpikir panjang. Sebab, ibu kandungnya sendiri juga turut dilaporkan ke polisi apabila Norma melaporkan sang mantan suami.

“Dia nggak cerita (soal uang). Saya cuma tanya sama dia apakah akan bikin laporan polisi ? Dia belum mau karena itu ibunya dia,” jelasnya.

Kasus ini bermula dari curhatan menyedihkan Norma Risma di akun media sosial, menyatakan bahwa suaminya (sekarang sudah berstatus mantan suami), Rozy Zay Hakiki, menjalin hubungan terlarang dengan ibu kandungnya sendiri.

Baca Juga :  Bermula Nulis di Koran, Dikontrak Platform Internasional

Dalam podcast Denny Sumargo, Norma Risma menyatakan hubungan terlarang Rozy dengan ibu kandungnya bukan cuma satu kali terjadi. Sebelum pernikahan pun mereka katanya juga sempat menjalin hubungan terlarang.

Puncaknya, saat Rozy dan ibu kandung Norma Risma digerebek oleh warga saat tengah berada di rumah kontrakan diduga telah melakukan perzinahan.Kejadian tersebut terjadi pada 15 November 2022.

Pernyataan Norma Risma di podcast YouTube Denny Sumargo kemudian dibantah oleh Rozy Zay Hakiki dan kuasa hukumnya. Dia membantah telah melakukan perzinahan dengan ibunda Norma Risma. Bahkan saat peristiwa penggerebekan, Rozy juga membantah telah melakukan perzinahan.

Bukan sekedar membantah, Rozy kabarnya juga melaporkan Norma Risma ke Polda Banten. Dilaporkan dengan UU ITE buntut dari curhatannya di TikTok yang kemudian menjadi viral di media sosial. Rozy mengaku nama baik dirinya dan keluarga tercoreng akibat perbuatan sang mantan istri.

 

Sumber: JawaPos.com
Editor : Mohamad Nur Asikin
Reporter : Abdul Rahman

Radartuban.jawapos.com – Pengacara Hotman Paris menyebut bahwa Norma Risma, perempuan yang viral di media sosial usai membongkar kasus dugaan perselingkuhan suaminya dengan ibu kandungnya sendiri, tidak ada kekhawatiran berlebih meskipun sudah dilaporkan oleh Rozy Zay Hakiki yang kini sudah berstatus mantan suami.

Hotman Paris mengatakan Norma Risma yang mendatanginya pada Sabtu, 7 Januari 2022 lalu tidak terlalu khawatir karena bukti-bukti atas dugaan perselingkuhan Rozy sudah cukup banyak dikantongi.

“Kemarin dia ketawa-ketawa, dia tidak tertekan, nggak ada rasa trauma lagi. Kalian sih kemarin tidak datang,” kata Hotman Paris saat diemui di Kopi Johny, Kelapa Gading, Jakarta Utara, Minggu (8/1).

Dalam kesempatan tersebut, Hotman Paris sempat menyinggung surat pernyataan bersama yang dibuat kepala desa setempat. Itu terkait peristiwa yang terjadi dalam insiden penggerebekan oleh warga terhadap Rozy Zay Hakiki dan ibu kandung Norma Risma pada tanggal 15 November 2022 lalu.

“Ada surat pernyataan bersama yang menjelaskan seperti apa kejadian waktu itu. Suaminya tanda tangan. Tapi apa isi detailnya saya nggak mau ngomong meskipun saya sudah dapat salinannya,”katanya.

- Advertisement -
Baca Juga :  Ge Pamungkas Akui Pernah Sulit "Move On" dari mantan

Hotman paris berpandangan bahwa kasus pencemaran nama baik akan gugur apabila pihak terlapor berhasil membuktikan apa yang diungkapkannya memang benar, bukan kabar hoax atau fitnah.

Dalam kesempatan itu, Hotman Paris mengaku telah menyarankan Norma Risma membuat laporan balik terhadap Rozy Zay Hakiki. Menurut Hotman, Norma cukup berat melakukan hal itu. Dia masih harus berpikir panjang. Sebab, ibu kandungnya sendiri juga turut dilaporkan ke polisi apabila Norma melaporkan sang mantan suami.

“Dia nggak cerita (soal uang). Saya cuma tanya sama dia apakah akan bikin laporan polisi ? Dia belum mau karena itu ibunya dia,” jelasnya.

Kasus ini bermula dari curhatan menyedihkan Norma Risma di akun media sosial, menyatakan bahwa suaminya (sekarang sudah berstatus mantan suami), Rozy Zay Hakiki, menjalin hubungan terlarang dengan ibu kandungnya sendiri.

Baca Juga :  Sri Ratna Islamiyati Sukses Dapat Cuan dari Review Produk

Dalam podcast Denny Sumargo, Norma Risma menyatakan hubungan terlarang Rozy dengan ibu kandungnya bukan cuma satu kali terjadi. Sebelum pernikahan pun mereka katanya juga sempat menjalin hubungan terlarang.

Puncaknya, saat Rozy dan ibu kandung Norma Risma digerebek oleh warga saat tengah berada di rumah kontrakan diduga telah melakukan perzinahan.Kejadian tersebut terjadi pada 15 November 2022.

Pernyataan Norma Risma di podcast YouTube Denny Sumargo kemudian dibantah oleh Rozy Zay Hakiki dan kuasa hukumnya. Dia membantah telah melakukan perzinahan dengan ibunda Norma Risma. Bahkan saat peristiwa penggerebekan, Rozy juga membantah telah melakukan perzinahan.

Bukan sekedar membantah, Rozy kabarnya juga melaporkan Norma Risma ke Polda Banten. Dilaporkan dengan UU ITE buntut dari curhatannya di TikTok yang kemudian menjadi viral di media sosial. Rozy mengaku nama baik dirinya dan keluarga tercoreng akibat perbuatan sang mantan istri.

 

Sumber: JawaPos.com
Editor : Mohamad Nur Asikin
Reporter : Abdul Rahman

Untuk mendapatkan berita-berita terkini Radartubanbisnis.com Koran Bisnis e Wong Tuban

Ikuti Kami:
Telegram: t.me/radartuban
MSN: tinyurl.com/yw4tx2rx

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Radar Tuban WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029Vafat2k77qVMQiRsNU3o. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
spot_img
spot_img

Artikel Terkait

spot_img

Terpopuler

spot_img

Artikel Terbaru

spot_img
spot_img