TUBAN, Radar Tuban – Pemuda berkaus hitam ditemukan tergeletak tak bernyawa di tepi jalan Jatirogo—Bojonegoro, persisnya di Desa Jatiklabang, Kecamatan Jatirogo kemarin (1/6) sekitar pukul 05.30.
Dardji, salah satu warga setempat mengira, pemuda yang tergeletak tak jauh dari motornya Yamaha Vixion tanpa pelat nomor tersebut korban begal atau pembunuhan. Apalagi, kata dia, tidak ditemukan banyak luka di tubuhnya. Motornya juga tidak mengalami kerusakan parah.
‘’Lokasi penemuan mayat tersebut di tengah hutan. Jauh dari pemukiman penduduk,’’ tuturnya saat dihubungi Jawa Pos Radar Tuban kemarin (1/6).
Setelah anggota Polsek Jatirogo mendatangi lokasi dan melakukan pemeriksaan, semuanya menjadi jelas. Korban berinisal ADY warga Desa Tahunan, Kecamatan Sale, Kabupaten Rembang, Jateng tersebut bukan korban begal atau pembunuhan.
Kepala Unit Gakkum Satlantas Polres Tuban Ipda Eko Sulistiyono menandaskan, ADY murni korban kecelakaan. Kalau yang bersangkutan korban begal atau pembunuhan, terang Eko, barang-barang berharganya seperti motor, dompet, dan handphone pasti sudah raib.
‘’Saat diperiksa, semua barang berharga tersebut masih ada semuanya,’’ jelasnya.
Berdasarkan hasil olah tempat kejadian perkara, ADY yang tidak mengenakan helm tersebut mengendarai motornya dari utara. Ketika melintasi tikungan, korban kehilangan kendali. Karena selip, dia jatuh, terpental, dan meninggal di lokasi kejadian.(sab/ds)