RADAR TUBAN – Pengelola Tempat Ibadah Tri Darma (TITD) Kwan Sing Bio Tuban memberikan apresiasi kepada umat yang datang ke Tempat Ibadah Tri Darma (TITD) Kwan Sing Bio Tuban pada peringatan kelahiran ke-1863 Yang Mulia Kongco Kwan Sing Tee Koen, dewa utama yang disembah kelenteng setempat.
‘’Luar biasa, banyak umat yang masih mau datang. Kita tidak membedakan agama apa yang mau ke sini. Terserah,’’ ujar Soedomo Mergonoto, salah satu dari tiga pengelola kelenteng terbesar se-Asia Tenggara tersebut, Kamis (10/8).
Dua pengelola lainnya, Alim Markus, bos Maspion Group dan Paulus Welly Afandi, pengusaha Tionghoa asal Surabaya.
Perlu diketahui ketiga pengusaha sukses tersebut mendapat mandat mengelola TITD Kwan Sing Bio Tuban per 1 April 2022 setelah pengurusnya bertikai memperebutkan kelenteng di Jalan RE Martadinata, Tuban tersebut.
Ketika mereka mengambil alih pengelolaannya, kondisi kelenteng karut-marut dan tidak banyak umat yang datang. Sejumlah perayaan hari besar umat tri darma (Konghucu, Tao, dan Buddha) pun tak diselenggarakan Dengan kondisi tersebut, wajar kalau Soedomo memberikan apresiasi yang luar biasa.
Terlebih, pada sembahyang bersama yang merupakan puncak peringatan ulang tahun Kongco Kwan Sing Tee Koen Kamis siang, dia melihat ratusan umat yang menyemut.
‘’Terima kasih, kepada umat yang masih memercayai kelenteng Tuban. Agama apa pun mau ke sini,’’ ujar CEO PT Kapal Api Global, produsen minuman Kapal Api itu yang kemudian menyebut sederet negara dan kota asal umat. Mulai Makasar, Surabaya, Jakarta, Bandung, Sukabumi, hingga Malaysia.
Dia juga menyampaikan bangga di Tuban ada kelenteng yang bisa mendatangkan umat dari luar daerah, bahkan pulau.
Melihat antusias umat yang luar biasa, dia berharap pengelola lebih meningkatkan perbaikan sarana prasarana kelenteng, sehingga mereka yang datang lebih banyak lagi.
Selain sembahyang bersama, pada puncak peringatan ulang tahun dewa perang yang dikenal arif dan bijaksana tersebut digelar atraksi barongsay dan liang liong di halaman depan kelenteng setempat. (ds)