TUBAN – Liverpool telah menunjuk Richard Hughes sebagai direktur olahraga mereka yang baru pada Rabu, yang merupakan fase lanjutan dari upaya perombakan manajemen klub.
Hughes yang merupakan mantan pemain internasional Skotlandia, sebelumnya mengumumkan kepergiannya sebagai direktur teknik Bournemouth pada awal bulan ini. Ia akan efektif mengisi posisi barunya tersebut mulai 1 Juni mendatang.
“Saya tentu sangat bangga saat ditawari kesempatan ini. Liverpool FC merupakan klub yang unik, dan saya bersyukur mendapat kesempatan untuk melayaninya dalam kapasitas ini,” kata Hughes seperti dikutip dari AFP.
“Orang-orang tentu berkata benar mengenai kekayaan sejarah yang dapat didongkrak organisasi ini, namun masa kini dan masa depan benar-benar membuat saya bergetar. Juergen Klopp memimpin tim dan skuad yang luar biasa, dan berbarengan dengan itu, komitmen terhadap pemain-pemain muda dan jalan mereka untuk masuk tim pertama juga begitu luar biasa,” tambahnya.
Klub berjuluk The Reds itu saat ini menghuni peringkat kedua klasemen sementara Liga Inggris. Mereka hanya kalah selisih gol dari pemuncak klasemen Arsenal, pada musim terakhir di bawah asuhan pelatih Juergen Klopp.
Michael Edwards belakangan ditunjuk oleh pemilik Liverpool, yakni Fenway Sports Group, untuk mengisi posisi Ketua Eksekutif untuk sepak bola.
Edwards dan Hughes memiliki hubungan profesional dan pribadi selama lebih dari 20 tahun. Mereka sebelumnya pernah bekerja bersama saat Hughes masih menjadi pemain di Portsmouth. (*)
Sumber: ANTARA, Pewarta: A Rauf Andar Adipati
TUBAN – Liverpool telah menunjuk Richard Hughes sebagai direktur olahraga mereka yang baru pada Rabu, yang merupakan fase lanjutan dari upaya perombakan manajemen klub.
Hughes yang merupakan mantan pemain internasional Skotlandia, sebelumnya mengumumkan kepergiannya sebagai direktur teknik Bournemouth pada awal bulan ini. Ia akan efektif mengisi posisi barunya tersebut mulai 1 Juni mendatang.
“Saya tentu sangat bangga saat ditawari kesempatan ini. Liverpool FC merupakan klub yang unik, dan saya bersyukur mendapat kesempatan untuk melayaninya dalam kapasitas ini,” kata Hughes seperti dikutip dari AFP.
“Orang-orang tentu berkata benar mengenai kekayaan sejarah yang dapat didongkrak organisasi ini, namun masa kini dan masa depan benar-benar membuat saya bergetar. Juergen Klopp memimpin tim dan skuad yang luar biasa, dan berbarengan dengan itu, komitmen terhadap pemain-pemain muda dan jalan mereka untuk masuk tim pertama juga begitu luar biasa,” tambahnya.
Klub berjuluk The Reds itu saat ini menghuni peringkat kedua klasemen sementara Liga Inggris. Mereka hanya kalah selisih gol dari pemuncak klasemen Arsenal, pada musim terakhir di bawah asuhan pelatih Juergen Klopp.
- Advertisement -
Michael Edwards belakangan ditunjuk oleh pemilik Liverpool, yakni Fenway Sports Group, untuk mengisi posisi Ketua Eksekutif untuk sepak bola.
Edwards dan Hughes memiliki hubungan profesional dan pribadi selama lebih dari 20 tahun. Mereka sebelumnya pernah bekerja bersama saat Hughes masih menjadi pemain di Portsmouth. (*)
Sumber: ANTARA, Pewarta: A Rauf Andar Adipati