31.8 C
Tuban
Friday, 22 November 2024
spot_img
spot_img

Siap-Siap! Kepala Sekolah Setahun Tanpa Prestasi Langsung Dicopot

spot_img

Radartuban.jawapos.com – Janji Bupati Aditya Halindra Faridzky memberikan punishment dan reward terhadap kinerja kepala sekolah (kasek) yang dilantik Jumat (14/10) lalu, patut di nanti. Bagi kasek yang tidak berprestasi dan tidak memiliki inovasi harus bersiap dimutasi lagi.

Kepastian downgrade dan promosi jabatan berdasar hasil kinerja tersebut, kemarin (19/10) ditegaskan lagi oleh Plt Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Tuban Abdul Rakhmat. Diharapkan, dengan adanya penilaian kinerja tersebut, setiap kasek memiliki semangat berprestasi dan melahirkan banyak inovasi di bidang pendidikan.

‘’Kasek yang kurang bagus dalam memimpin dan tidak inovatif akan dikembalikan menjadi guru,’’ tegasnya.

Disampaikan Rakhmat, evaluasi kinerja kasek akan dilakukan setiap tahun. Artinya, jika dalam waktu satu tahun hasil kinerjanya biasa-biasa saja, atau bahkan buruk—tak ada prestasi sama sekali, maka sewaktu-waktu harus bersiap dikembalikan jadi guru lagi.

Baca Juga :  IIKNU Tuban Berangkatkan Lima Mahasiswinya Magang ke Jepang

Lebih lanjut pejabat lulusan Universitas Brawijaya (UB) Malang ini mengatakan, pencopotan kasek menjadi guru bukanlah hal baru. Hanya saja, evaluasi kasek yang dulu dilakukan tiap empat tahun sekali, sekarang dilakukan tiap tahun.

Artinya, kasek hanya memiliki maksimal 12 bulan untuk mengubah sekolah yang dia pimpin
menjadi lebih baik.

‘’Tiap tahun dievaluasi apakah ada perubahan positif atau tidak pasca kepemimpinan kasek tersebut,’’ ungkapnya.

Pejabat yang juga definitif staf ahli bupati bidang perekonomian, keuangan, dan pembangunan ini menyampaikan, evaluasi kinerja tiap satu tahun sekali tersebut sudah disampaikan langsung ke seluruh kasek. Saat itu yang menyampaikan Bupati Tuban Aditya Halindra Faridzky saat pelantikan dan mutasi masal kepala SD–SMP Jumat (14/10) pekan lalu di Pendapa Kridha Manunggal.

‘’Sehingga tidak mungkin tidak diketahui oleh para kasek yang hadir,’’ tuturnya.

Baca Juga :  Grandfinal Lomba Mewarnai & Festival Mozaik Bakal Bertabur Hadiah

Meskipun tak menyebut nama, Rakhmat memberi sinyal ada sejumlah kasek yang kinerjanya dinilai kurang. Terlihat dari tidak adanya prestasi sekolah, guru, maupun siswa yang menonjol. Apalagi selama kepemimpinan kasek tersebut nyaris tidak ada inovasi dalam bidang manajemen maupun kegiatan belajar dan mengajar.

‘’Tujuannya bukan untuk menakut-nakuti, tapi memacu semangat kasek untuk lebih berprestasi dan berinovasi,’’ lanjut dia.

Lebih lanjut Rakhmat menjelaskan, penilaian kasek berprestasi atau tidak sebenarnya cukup mudah. Sebab, kinerja setiap kasek bisa langsung dirasakan dan dilihat oleh masyarakat. Terutama oleh siswa dan orang tua siswa. Sehingga penilaian bisa dilakukan dengan senyap tanpa ada kegiatan khusus seperti kunjungan atau rapat tertentu.

‘’(Penilaian baik atau buruk, Red) semua akan terlihat dengan sendirinya,’’ kata pejabat yang tinggal di Perumahan Tasikmadu ini. (yud/tok)

Radartuban.jawapos.com – Janji Bupati Aditya Halindra Faridzky memberikan punishment dan reward terhadap kinerja kepala sekolah (kasek) yang dilantik Jumat (14/10) lalu, patut di nanti. Bagi kasek yang tidak berprestasi dan tidak memiliki inovasi harus bersiap dimutasi lagi.

Kepastian downgrade dan promosi jabatan berdasar hasil kinerja tersebut, kemarin (19/10) ditegaskan lagi oleh Plt Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Tuban Abdul Rakhmat. Diharapkan, dengan adanya penilaian kinerja tersebut, setiap kasek memiliki semangat berprestasi dan melahirkan banyak inovasi di bidang pendidikan.

‘’Kasek yang kurang bagus dalam memimpin dan tidak inovatif akan dikembalikan menjadi guru,’’ tegasnya.

Disampaikan Rakhmat, evaluasi kinerja kasek akan dilakukan setiap tahun. Artinya, jika dalam waktu satu tahun hasil kinerjanya biasa-biasa saja, atau bahkan buruk—tak ada prestasi sama sekali, maka sewaktu-waktu harus bersiap dikembalikan jadi guru lagi.

Baca Juga :  Djoko Srijatno Kembali Pimpin SMAN 3 Tuban

Lebih lanjut pejabat lulusan Universitas Brawijaya (UB) Malang ini mengatakan, pencopotan kasek menjadi guru bukanlah hal baru. Hanya saja, evaluasi kasek yang dulu dilakukan tiap empat tahun sekali, sekarang dilakukan tiap tahun.

- Advertisement -

Artinya, kasek hanya memiliki maksimal 12 bulan untuk mengubah sekolah yang dia pimpin
menjadi lebih baik.

‘’Tiap tahun dievaluasi apakah ada perubahan positif atau tidak pasca kepemimpinan kasek tersebut,’’ ungkapnya.

Pejabat yang juga definitif staf ahli bupati bidang perekonomian, keuangan, dan pembangunan ini menyampaikan, evaluasi kinerja tiap satu tahun sekali tersebut sudah disampaikan langsung ke seluruh kasek. Saat itu yang menyampaikan Bupati Tuban Aditya Halindra Faridzky saat pelantikan dan mutasi masal kepala SD–SMP Jumat (14/10) pekan lalu di Pendapa Kridha Manunggal.

‘’Sehingga tidak mungkin tidak diketahui oleh para kasek yang hadir,’’ tuturnya.

Baca Juga :  Fasilitasnya Unggul, Fakultas Kedokteran Unisma Diburu Calon Mahasiswa Baru

Meskipun tak menyebut nama, Rakhmat memberi sinyal ada sejumlah kasek yang kinerjanya dinilai kurang. Terlihat dari tidak adanya prestasi sekolah, guru, maupun siswa yang menonjol. Apalagi selama kepemimpinan kasek tersebut nyaris tidak ada inovasi dalam bidang manajemen maupun kegiatan belajar dan mengajar.

‘’Tujuannya bukan untuk menakut-nakuti, tapi memacu semangat kasek untuk lebih berprestasi dan berinovasi,’’ lanjut dia.

Lebih lanjut Rakhmat menjelaskan, penilaian kasek berprestasi atau tidak sebenarnya cukup mudah. Sebab, kinerja setiap kasek bisa langsung dirasakan dan dilihat oleh masyarakat. Terutama oleh siswa dan orang tua siswa. Sehingga penilaian bisa dilakukan dengan senyap tanpa ada kegiatan khusus seperti kunjungan atau rapat tertentu.

‘’(Penilaian baik atau buruk, Red) semua akan terlihat dengan sendirinya,’’ kata pejabat yang tinggal di Perumahan Tasikmadu ini. (yud/tok)

Untuk mendapatkan berita-berita terkini Radartubanbisnis.com Koran Bisnis e Wong Tuban

Ikuti Kami:
Telegram: t.me/radartuban
MSN: tinyurl.com/yw4tx2rx

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Radar Tuban WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029Vafat2k77qVMQiRsNU3o. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
spot_img
spot_img

Artikel Terkait

spot_img

Terpopuler

spot_img

Artikel Terbaru

spot_img
spot_img