TUBAN – Rajin membaca akan menambah wawasan dan bisa update tentang sesuatu hal yang baru.
Prinsip inilah yang selalu diterapkan pendidik yang akrab disapa Rudis ini sejak duduk di bangku sekolah.
‘’Dari hobi suka membaca membuat saya berkeinginan menjadi seorang guru dan dapat berbagi ilmu yang ber manfaat,” kata Asisten Direktur bidang Kurikulum dan Pengembangan di Yayasan Bahrul Huda Tuban itu.
Pendidik lulusan Universitas Negeri Surabaya (Unesa) itu mengatakan, kecintaannya di dunia literasi itu bermula saat sang ibu yang juga seorang guru rutin membawakannya buku bacaan cerita anak.
Pada saat SMP, Rudis mulai tertarik lagi membaca lebih banyak buku ilmu pengetahuan.
‘’Saat itu juga ikut ekstrakurikuler karya ilmiah remaja, jadi harus membaca banyak referensi,” kenang dia. (zia/yud)
TUBAN – Rajin membaca akan menambah wawasan dan bisa update tentang sesuatu hal yang baru.
Prinsip inilah yang selalu diterapkan pendidik yang akrab disapa Rudis ini sejak duduk di bangku sekolah.
‘’Dari hobi suka membaca membuat saya berkeinginan menjadi seorang guru dan dapat berbagi ilmu yang ber manfaat,” kata Asisten Direktur bidang Kurikulum dan Pengembangan di Yayasan Bahrul Huda Tuban itu.
Pendidik lulusan Universitas Negeri Surabaya (Unesa) itu mengatakan, kecintaannya di dunia literasi itu bermula saat sang ibu yang juga seorang guru rutin membawakannya buku bacaan cerita anak.
Pada saat SMP, Rudis mulai tertarik lagi membaca lebih banyak buku ilmu pengetahuan.
- Advertisement -
‘’Saat itu juga ikut ekstrakurikuler karya ilmiah remaja, jadi harus membaca banyak referensi,” kenang dia. (zia/yud)