Konflik oknum pesilat yang tergabung dalam Pagar Nusa (PN) dan Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT) Cabang Tuban di Desa Kedungjambe, Kecamatan Singgahan yang terjadi sejak Sabtu (6/8), diharapkan segera mereda. Itu setelah kedua organisasi pencak silat tersebut sepakat memonumentalkan perdamaian keduanya dengan membangun tugu perdamaian di Kedungjambe.
Kemarin (7/8) pagi hingga sore, ribuan pesilat PSHT dari Tuban dan Bojonegoro memadati sepanjang Jalan Desa Kedungjambe, Kecamatan Singgahan. Mereka menuntut polisi bertindak adil dan tegas terhadap pelaku pelemparan.
Petaka bermula saat para pendekar yang mengawal rombongan pesilat dari Bojonegoro hendak pulang. Rombongan tersebut baru saja bertamu di Kecamatan Singgahan untuk melakukan tradisi Suroan.