Jika bukti vaksinasi pada manusia menggunakan aplikasi PeduliLindungi, sapi diperlakukan berbeda. Sebagai bukti hewan ternak telah divaksinasi, pemerintah menerapkan eartag atau barcode yang di pasang di telinga sapi. Tujuannya, memudahkan masyarakat untuk membedakan ternak yang sudah divaksin atau belum tanpa khawatir kelupaan membawa sertifikat vaksinasi.